Home Sosial Budaya

Akhir Tahun 2021, Relawan Satgas Covid 19 Provinsi Riau dan Beberapa Insan Pers Rohil Berkunjung Ke MaKodim 0321/Rohil

by Berita Bagus - 01 Januari 2022, 20:55 WIB

BeritaBagus.co.id, Rokan Hilir Provinsi Riau.

Bagansiapiapi | Menjelang akhir pergantian tahun 2021, Ketua Koordinator Relawan Satuan tugas (satgas) Covid 19 Provinsi Riau bersama rekan rekan jurnalis Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), adakan kunjungan silaturahmi ke Markas Komando Distrik Militer (Makodim) 0321/ Rohil, Jumat (30/12/2021) lalu.

Bertempat diruangan transit Aula Pertemuan Makodim 0321 Rohil Bagansiapiapi, Jalan Lintas Pesisir Sungai Rokan, kedatangan Ketua koordinator Relawan Satgas Provinsi Riau Jhoni Manurung bersama beberapa Insan Pers di Rohil tampak disambut dengan baik dari Petugas.

Meski belum bisa bertemu secara langsung bersama Dandim 0321/Rohil Letkol Arh. Agung Rachman Wahyudi, S.I.P.,M.I.,Pol., di Makodim lantaran ada kesibukan lain yang disampaikan salah satu Petugas jaga, namun Relawan Covid 19 Provinsi Riau bersama Insan Pers di Rohil tetap Optimis Program 1000 Vaksinasi di Rohil pada awal tahun 2022 nanti tetap direncanakan.

Hal itu disampaikan Jhony Manurung saat bertemu bersama Yulisman Dan Unit Kodim 0321/Rohil mewakili Dandim di kota Bagansiapiapi.

Terpisah, Jhony selaku ketua koordinator Relawan Satgas Covid 19 Provinsi Riau menyampaikan Kedatangannya di Rohil itu bersama Koordinator relawan satgas covid 19 Rohil yang telah mengikuti pembekalan dan pelatihan penggalangan dan Peningkatan kapasitas 1000 relawan yang dibuka oleh Gubernur Riau pada 11 sampai 17 September 2021 lalu itu sebatas koordinasi bersama tim Gugus Tugas covid 19 Rohil.

" Program kita kesini bersama relawan satgas covid di Rohil yakni ingin Jumpa sama Bapak Bupati dan Wakil Bupati Rohil yakni meminta rekomendasi dari Beliau selaku Ketua Satgas Covid di Daerah, untuk memberikan dukungan dalam gerakan 1000 vaksinasi yang akan kita laksanakan pada awal tahun 2022 nanti," Ujar Jhony.

Sebelumnya, Lanjut dia," kita sudah berkoordinasi bersama tim Gugus Tugas covid 19, seperti BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Rohil, Kapolres Rohil dari Jajaran Kepolisian dan Hari ini kita baru saja selesai mengadakan kunjungan ke Makodim 0321/Rohil dari Jajaran TNI meminta dukungan penuh terkait program 1000 vaksinasi kedepan agar berjalan dengan lancar,"Jelas Jhony lagi.

Selama lebih kurang dua (2) hari berada di Rohil, Ketua Koordinasi Relawan Covid 19 Provinsi Riau ini mengakui sedikit merasa kecewa yang mana keinginannya bersama relawan di Rohil belum bisa bertemu secara langsung kepada Kepala Daerah selaku ketua Satgas covid 19.

" Kita sudah menyampaikan, maksud kedatangan kita ingin Jumpa sama Bapak Bupati lewat salah satu ajudan beliau, namun dijawab belum bisa dijumpai lantaran banyak kesibukan, akhirnya malam ini kita memutuskan balik dulu ke Pekanbaru, Program 1000 vaksinasi bersama Relawan Covid 19 di Rohil kedepannya tetap akan kita sampaikan secara langsung sama Bupati dan Wakil Bupati, mudah mudahan nanti dapat dukungan penuh dari Beliau," Harap Jhony mengakhiri. (Lek)

Share :

Berita Popular