Home Peristiwa

Proyek Sayap Jembatan Kali Kening Ambrol, Satu Tahun Lebih Tak Ada Perbaikan

by Berita Bagus - 27 Februari 2024, 15:39 WIB

BOJONEGORO - Sebuah bangunan sayap penguat jembatan penghubung antara Kecamatan Trucuk - Bojonegoro dan Kecamatan Parengan - Tuban yang kembali ambrol, hingga saat ini belum tersentuh perbaikan.

Diketahui, peristiwa ambrolnya sayap jembatan Kali Kening tersebut terjadi sekitar Desember 2021 dan pernah dilakukan perbaikan pada tahun 2022, namun kembali hancur meski belum genap satu tahun.

Mirisnya, hingga memasuki tahun 2024 saat ini masih belum terlihat tanda-tanda atau upaya perbaikan kembali dari pihak-pihak terkait.

Jika melihat intensitas hujan yang tinggi saat ini, sungai Kalikening mengalami peningkatan debit air sehingga berpotensi menggerus tanah disekitar bibir sungai dan tentunya hal tersebut juga mengancam kekuatan dari pondasi jembatan itu sendiri.

Kepala Seksi Jembatan I Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Penataan Ruang (PUBMPR) Kabupaten Bojonegoro, Arik Nur Cahyo, ST., saat dikonfirmasi awak media, pihaknya menolak untuk menanggapi.

"Jangan saya mas, soalnya saya tidak berhak memberi statment. Sampean dimana, besok saja ketemu karena ini saya masih repot," terangnya melalui pesan WhatsApp, Selasa (27/02/2024).

Sementara itu, hingga berita ini ditulis, kondisi air di kalikening masih berdebit tinggi dan nampak sedikit demi sedikit merongrong tanah di lokasi bekas sayap jembatan yang ambrol. (Red)

Share :

Berita Popular