BeritaBagus.co.id, (ROHIL) | Lembaga Pendidikan Wartawan Pekanbaru Journalist Center (PJC), Baru baru ini sukses melaksanakan Pelatihan Journalistik melalui Webinar/ Via Zoom yang di ikuti sebanyak 15 Peserta seluruh daerah tanah air. Selasa (23/11/2021).
Berlangsung selama 250 menit, Pelatihan Journalistik yang dilaksanakan pada 20 November 2021, bersama, Drs. Wahyudi Panggabean, M.H., sebagai Pemateri menyampaikan pemahaman kepada seluruh peserta yang mengikuti Webinar secara zoom meeting mengenai Cara Praktis Menulis Berita di Media Online.
Kepada seluruh peserta, Drs. Wahyudi Panggabean, M.H., Direktur Utama PJC akrab disapa El Wahyudi, juga menyampaikan untuk selalu memperbaiki Moral diri, etika dan profesional dalam melakukan tugas sebagai wartawan.
" Dimana saya memberikan pelatihan, saya selalu menyampaikan untuk memperbaiki moral diri kita, sepanjang langkah yang kita bangun, sepanjang kita yakin, tak usah takut saat konfirmasi, datangi dan temui, kerna sejatinya seorang jurnalis tidak boleh berburuk sangka kepada seseorang," Kata El.
Sebagai Tokoh Pers, Disamping memberikan pemahaman cara praktis menulis media online, El Wahyudi Panggabean juga menekankan kepada peserta yang mengikuti Pelatihan Journalistik untuk selalu berpegang kepada kode etik jurnalistik dan mengedepankan asas demokrasi, profesionalitas, moralitas dan asas supremasi hukum sebagai pedoman.
Disela akhir Pelatihan Journalistik, Ia juga berpesan kepada seluruh wartawan yang mengikuti Webinar untuk selalu menguji informasi, melakukan check cros check sebelum informasi itu di publikasikan, dan jadilah wartawan yang bersikap secara amatir dan Profesional.
Webinar cara praktis menulis di media online bersama Pemateri Drs. Wahyudi El Pengabean, M.H., Direktur Utama Lembaga Pendidikan Wartawan Pekanbaru Journalist Center (PJC) Angkatan Ke-I, di ikuti 15 peserta wartawan seluruh tanah air diberikan sertifikasi di antaranya.
Wartawan dari Rokan Hilir, (Rohil), Bertuah Manullang, Amran Huang, Alek Marzen dan Kalfin Barus, Wartawan dari Rokan Hulu (Rohul), Esra Simbolon, Wartawan dari Kampar, Drs. Syukur, Wartawan dari Indragiri Hulu, Zainudin, S.P.i.,Wartawan dari Bogor, Hendra Hutapea, J. Pangaribuan, Wartawati dari Pulau Buru, Irawati, dan lainnya.
Terpisah, Sukses menggelar Pelatihan Journalistik melalui Webinar Zoom Meeting tiga hari yang lalu, Direktur Utama Lembaga Pendidikan Wartawan Pekanbaru Journalist Center, Drs. Wahyudi El Pengabean, M.H., saat dikonfirmasi BeritaBagus.co.id, mengatakan Pada tanggal 27 November 2021 mendatang PJC kembali menggelar Pelatihan Khusus untuk menulis berita investigasi-red. (Lek).