Home Sosial Budaya

Usai Menjalin Sinergi, Korps PMII Putri (KOPRI) Rokan Hilir Kunjungi Baznas Rohil

by Berita Bagus - 01 Desember 2021, 06:29 WIB

Rokan Hilir - Pengurus Cabang (PC) Korps Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Putri (KOPRI) Kabupaten Rokan Hilir Kunjungi Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Rokan Hilir, 30 November 2021.

Kunjungan Badan Semi Otonom PMII tersebut dilaksanakan dalam rangka Menyerahakan Cenderamata serta menjalin silaturahmi usai melakukan Sinergitas dengan Baznas Kabupaten Rokan Hilir Pada Peringatan Hari lahir Korps Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Putri (Harlah Kopri) yang ke 54 tahun.

Suci Rahmadona Ketua umum Pengurus Cabang Kopri Rohil mengatakan, "Kunjungan ini adalah salah satu bentuk apresiasi Kami (KOPRI) Kepada Baznas kabupaten Rokan Hilir yang telah bersedia bersinergi dengan kami pada Peringatan Harlah Kopri pada 25 November lalu.

Lanjutnya, Baznas Kabupaten Rokan hilir telah memberikan atensi Kepada PMII berupa 150 Paket Sembako untuk di distribusikan kepada Masyarakat kurang mampu yang tergolong dalam asnaf penerima zakat.

"Tidak lupa juga kami ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Baznas dan Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir, yakni Bupati dan Wakil Bupati Rohil, Bapak Afrizal Sintong, S.IP dan H.Sulaiman Azhar, SS.MH yang senantiasa Peka dan tanggap akan Kemaslahatan umat khususnya Masyarakat Kabupaten Rokan hilir". Tambah suci yang juga pendiri Yayasan Rumah Tahfiz Rahma Amanah itu

Ditempat yang sama, Ketua Baznas Kabupaten Rokan Hilir, Baharudin juga berterima kasih kepada jajaran pengurus Korps PMII Putri Rokan Hikir Karna telah bersusah payah Merealisasikan program Baznas mulai dari pendataan, transportasi, dan Pendistribusian kepada Masyarakat sesuai dengan ketentuan dan regulasi baik secara administrasi maupun secara aturan. Tutupnya

Share :

Berita Popular