Home Sosial Budaya

Pemdes Tulungrejo Giat Vaksinasi Tuntaskan Program Bebas Covid-19

by Berita Bagus - 26 November 2021, 22:23 WIB

Bojonegoro - Pemerintah Desa Tulungrejo, Kecamatan Trucuk, menyatakan masyarakat daerah sekarang semakin sadar akan pentingnya vaksinasi COVID-19 sebagai bagian dari upaya membentuk kekebalan diri.

Meski telah mencapai 60% dari jumlah penduduk 2.997 jiwa, vaksinasi di desa ini terus digenjot pelaksanaannya.

Kegiatan vaksinasi ini bukan berarti tanpa kendala, menurut Kepala Desa Tulungrejo Darto, SE kepada beritabagus disela-sela kesibukannya mendampingi proses pelaksanaan vaksinasi di Balai Desa Tulungrejo senin pagi (22/11/2021).

"Menumbuhkan kesadara masyarakat untuk divaksinanasi itu tidak mudah mas, namun setidaknya kami bersama Babinsa dan Babin kamtibmas bekerja keras dengan jemput bola, door to dooor," ungkap Kades.

Masih menurut kades, kegiatan vaksinasi penanggulangan pandemi covid 19 didesanya terkadang berlangsung sampai malam, 100 dosis yang diterjunkan harus habis, ditambah lagi target untuk lansia minimal 15 orang/hari yang harus terpenuhi.

"Dengan kerja keras pendekatan secara persuasif kepada masarakat, syukur alhamdulillah kegiatan vaksinasi di Tukungrejo selalu berjalan lancar," imbuhnya.

Pentingnya pelaksanaan vaksinasi ini berhubungan erat dengan satatus level yang akan disandang suatu daerah sesaui dengan prosentasi vaksinasi yang sudah dilaksanakan.(Ad)

Share :

Berita Popular